News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

DPRD Akan Kroscek Keterlibatan Sekwan

DPRD Akan Kroscek Keterlibatan Sekwan



The Jambi Times - Bangko  – Terkait adanya dugaan nama Sekretaris Dewan (Sekwan) yang ikut bermain dalam poyek pengerjaan Peningkatan Pembangunan Proyek Pembangunan Gedung DPRD Merangin, yang menelan dana APBD Kabupaten Merangin sebesar Rp. 3,6 Milyar.

Hal ini Membuat anggota Komisi III DPRD Kabupaten Merangin As'ari Elwakas angkat bicara, kata dia, Komisi III secepatnya akan memanggil dan akan menelusuri  kebenaran terkait adanya dugaan permaianan proyek terhadap Sekwan Merangin tersebut.

“Nanti kita akan panggil Sekwan , dan akan kita kroscek apakah benar adanya dugaan ikut bermain proyek tersebut,” ungkapnnya kepada wartawan.

Ditambahkan Puk (Sapaan Akrabnya), juga tidak menutup kemungkinan bahwa nama Sekwan bisa saja dijual orang lain atau suruhannya Sekwan sendiri, tetapi kalau Sekwan sendiri yang mengerjakan itu tidak mungkin.

“Sejauh ini kita tidak terpantau terkait pembangunan gedung DPRD itu, karna kita tidak pernah nanya dengan pihak Kontraktor pelaksana. Jadi kita tidak tau apakah pekerjaan itu ada nama Sekwan bermain atau berkemungkinan nama Sekwan dijual orang lain,” jelasnya.

Lebih lanjut Puk mengatakan, sepanjang material yang dikerjakan sesuai aturan dan tidak meninggalkan tugas pokok sebagai Sekwan, jadi hal tersebut wajar-wajar saja.

“Sepanjang tidak menganggu tugas pokoknya sebagai Sekwan, saya rasa hal yang wajar-wajar saja. Tetapi sesuai aturan memang dinyatakan tidak boleh, namun apa salahnya bekerja sampingan selagi tidak mengganggu aktivitas kerja,” pungkasnya.

Sekedar mengingatkan, dalam pekerjaan proyek pembangunan Gedung DPRD Merangin yang dikerjakan pihak rekanan PT. Cipta Eka Puri  pada tanggal 25 Juli 2015 yang lalu, nama Sekretaris Dewan (Sekwan) Kabupaten Merangin Nasution, diduga ikut serta dalam pengadaan Material terhadap pengerjaan pembangunan Gedung DPRD tersebut.

Hal ini juga dibenarkan Kontraktor Pelaksa PT. Cipta Eka Puri, membenarkan bahwa adanya nama Sekwan dalam pengaadaan Material yang berupa, Pasir, Koral, Batu Split pada pembangunan Gedung DPRD Kabupaten Merangin tersebut. (lik)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.