News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Gubernur: Kami Telah Mengupayakan Yang Terbaik dan Maksimal

Gubernur: Kami Telah Mengupayakan Yang Terbaik dan Maksimal


The Jambi Times - Jambi  Gubernur Jambi, Hasan Basri Agus mengundang untuk berbuka puasa bersama yang dihadiri oleh anngota lembaga adat, majelis ulama indonesia, veteran,pengurus Nahdatul Ulama Jambi, pengurus Muhammadiyah  Jambi, pengurus Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia dan tokoh masyarakat pada Sabtu(27/6)di Rumah dinas Gubernur Jambi.

Gubernur HBA dalam sambutannya menyampaikan bahwa para undangan adalah orang-orang yang telah  berjasa kepada provinsi jambi. Gubernur meminta para undangan yang merupakan tuo tengganai dan orang-orang yang dituakan serta dihormati untuk memberikan motivasi dan koreksi pada pemerintahan yang sekarang.

" Kami  telah berupaya memberikan yang terbaik, apa yang sudah  saya dan pak Fachrori Umar buat selama 5 tahun ini adalah upaya maksimal" tutur Gubernur HBA .

Disampaikan pula oleh Gubernur bahwa baru-baru ini jalan  propinsi sepanjang hampir 400 km di provinsi Jambi sudah ditarik oleh pemerintah pusat. jalan -jalan yang telah ditarik pemerintah pusat pemeliharaannnya antara lain jalan dari merangin - kerinci,  jalan  dalam kota sungai penuh, beberapa ruas  jalan di kota jambi, di simpang niam,  di tanjung jabung timur, di kuala tungkal dimana telah dikeluarkan surat keputusan Mentri tentang pengambilalihan jalan-jalan tersebut sebagai tanggungjawab pemerintah pusat.

Gubernur juga menyatakan akan menarik jalan-jalan kabupaten menjadi jalan provinsi dikarenakan pemerintah kabupaten tidak dapat menanggulangi dana untuk jalan-jalan tersebut yang memang besar.

Selain itu Gubernur menyampaikan telah mengupayakan pembangunan gedung rehabilitasi narkoba untuk masyarakat  jambi, dimana gedung yang akan didirikan dijambi tersebut untuk merehabilitasi para pengguna narkoba.

Gubernur HBA juga mengungkapkan beliau akan mengakhiri masa jabatan sebagai Gubernur Jambi pada 3 agustus 2015 dan beliau menyampaikan penghargaan dan terimakasih kepada semua pihak dan semua lapisan masyarakat Jambi

Sementara itu dalam tausiahnya M.Lohot Hasibuan menyampaikan  pentingnya doa dan berusaha untuk berbuat yang terbaik, untuk itu tiap manusia perlu beristighfar menyadari diri bukan yang terkuat atau terhebat. karena Allah SWT lah yang berkuasa.

Turut hadir dalam acara buka puasa bersama tersebut Sekretaris Daerah Ridham Priskap, Asisten II Sekda Havis Husnaini.Tim-JT)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.