PAD Alat Berat Tak Capai Target
The Jambi Times – Sarolangun - Hasil pendapatan Daerah yang di sumbangkan oleh alat berat dinas Pekerjaan Umum (PU) Sarolangun belum capai target yang di inginkan, dari data yang di himpun bahwa terbukti tahun 2013 sumbangan PAD dari alat berat hanya mencapai 46 juta sementara target yang di inginkan kurang lebih 350 juta pertahun.
Hal itu di akui oleh Purwadi kepala UPTD alat berat kepada sejumlah awak media mengakui bahwa target PAD kabupaten Sarolangun dari hasil alat berat itu belum capai target yang di inginkan yakni 350 juta pertahun.
“ Tahun 2013 alat berat di UPTD ini hanya mampu sumbangkan PAD 46 juta rupiah. “ ungkapnya.
Di jelaskannya targert yang di ingin di capai pertahun yakni 300 juta namun permasalahan sehingga belum bisa menencapai target itu tidak di ketahuinya pasalnya Kepala UPTD tahun 2013 itu bukan dirinya.
“Kenapa tidak capai target 300 juta itu saya kurang tahu, sebab UPTD tahun 2013 itu bukan, saya baru masuk emnpat bulan menjabat, namun yang saya ketahui anggaran pemeliharaan alat berat pertahun itu 350 juta, “ tegasnya.
Di terangkannya kembali jika memang alat berat mengalami kerusakan dana pemeliharaan itu telah di sediakan sementara tahun lalu alat berat terus beroperasi namun kemampuan sumbang PAD hanya 46 juta.
“ Seharusnya alat berat bisa mengahsilkan PAD yang maksimal, sebab terbukti saat saya di sini kurang lebih 3 bulan kita sudah bisa sumbangkan PAD 200 juta “ bebernya.
Tidak hanya itu ia juga membeberkan yang sering menyewa alat berat adalah wira kontraktor umunya wiraswasta, tentunya hasilnya akan maksimal.
“Yang sudah sudah selama saya di sini penyewaan alat berat umumnya dari kalangan swasta , tapi kontraktor ketika proyek mulai jalan saja ia menyewa alat kita, “ jelasnya kembali .
Kepala dinas PU PERA sarolangun musharsah juga merasa bingung mengapa tahun lalu target PAD dari sewa pakai alat berat itu tak sampai target.
“Saya juga kurang tahu kok bisa hasil sewa pakai tahun lalu hanya 46 juta, sementara triwulan pertama kita bisa capai 200 juta untuk PAD. “ tandasnya.(nil)