News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Pilkada : Pasangan Dodi - Agus Tersandung

Pilkada : Pasangan Dodi - Agus Tersandung




Jambi Times - Muaro Jambi - Muatan UU No 1 Tahun 2015 tentang Pilkada, memastikan langkah duet Dodi Sularso - Agustian Mahir terhenti. Meski dipastikan tak dapat berduet dengan Agus Mahir di Pilbup Muaro Jambi yang bakal di helat 2017 itu, dukungan dari keluarga Mahir masih diandalkan Dodi Sularso.

Hal ini diungkapkan Dodi Sularso saat di konfirmasi The Jambi Times, Sabtu (21/2) siang. Dodi Sularso mengaku kecewa dengan terganjalnya calon pasangannya itu untuk maju di Pilbup oleh UU Pilkada.

"Sangat kecewalah tidak bisa berduet dengan Agustian Mahir," ungkapnya via ponselnya.

Walaupun demikian, Dodi Sularso memastikan tetap bertarung di Pilbup, pesta rakyat Muaro Jambi itu. Restu keluarga Mahir pun di sampaikan Dodi menjadi petunjuk langkahnya maju di perhelatan merebut kursi paling empuk di Bumi Sailun Salumbai.

"Saya minta petunjuk dulu ke pak Bupati. Menghadap dulu sama beliau. Ya minta restulah," tambahnya.(wn)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.