News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Tingkatkan Kesejahteraan Taraf Hidup Nelayan

Tingkatkan Kesejahteraan Taraf Hidup Nelayan



The Jambi Times - Muara Sabak -Potensi hasil laut daerah pesisir pantai timur yang sangar besar,ternyata belum berdampak besar terhadap kesejahteraan hidup para nelayan. Hal ini di sebabkan oleh beberapa faktor yang membuat kehidupan perekonomian  mereka belum juga terkerek naik, salah satunya adalah belum banyak para nelayan yang memiliki prasarana penunjang atau pendukung untuk melaut, seperti alat tangkap yang di miliki mereka saat ini rata-rata masih sederhana dan terbilang sudah ketinggalan zaman. Sementara itu,nelayan dari daerah lain sudah menggunakan alat tangkap yang terbilang modern.

Hal ini pun di akui oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Tanjabtim, Menurut pihak DKP sebenarnya mereka pun menginginkan nelayan yang ada di Tanjabtim dapat menggunakan alat tangkap lebih modern seperti daerah lain, namun hal itu kemungkinan besar tidak bisa di lakukan mengingat kondisi perairan pesisir pantai timur berbeda dengan daerah lain.''Saya pernah studi banding ke beberapa tempat, di sana saya akui kehidupan nelayan terbilang sejahtera,karena hasil tangkap lautnya memadai karena peralatan melaut mereka termasuk juga telah modern, selain itu juga kondisi perairan kita sangat jauh beda dengan perairan disana,''kata Ahmad Riadi Pane Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Tanjabtim.

Namun bukan dalam artian pihak DKP lanjutnya tidak mengupayakan hal itu, tetap mereka berupaya memberi bantuan berupa prasarana yang sesuai dengan kondisi perairan di daerah ini. ''Yang jelas kita menginginkan kehidupan nelayan kita dapat lebih sejahtera, sejumlah program telah kita buat untuk membantu meningkatkan kesejahteraan nelayan,salah satunya bantuan alat tangkap seperti kapal berikut prasarananya,''bebernya.(dhi)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.