News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Polda Jambi Gelar Vaksin Merdeka

Polda Jambi Gelar Vaksin Merdeka




The Jambi Times, JAMBI |
Polda Jambi kembali menggelar vaksin gratis secara umum bagi warga yang belum mendapatkan vaksin atau untuk melanjutkan vaksin kedua.Bertempat di Gedung Olahraga (GOR) Kota Jambi pendistribusian suntik vaksi akan digelar dari tanggal 6 Agustus hingga 8 Agustus dimulai pukul 08.00 Wib hingga pukul 15.00 WIB.

Kapolda Jambi Irjen Pol Albertus Wibowo  mengatakan seperti kegiatan sebelumnya,suntik vaksin diberikan secara gratis dibuka untuk umum.

" Warga yang belum sama sekali  vaksin bisa langsung datang ke GOR ,dengan membawa syarat yang telah ditentukan.Nanti tim jajaran Polda Jambi akan melayani mereka dengan catatan tetap mematuhi protokol kesehatan," ungkap Kapolda Jambi.

Pelaksanaan vaksin dengan target ribuan warga Jambi harus mendapatkan vaksin agar bermamfaat untuk kekebalan tubuh,sehingga tidak mudah untuk terserang virus covid 19 tersebut.

" Setidaknya dengan keharusan untuk vaksin setiap warga tentu akan memutus mata rantai penyebaran virus tersebut,"paparnya.

Sementara seluruh jajaran Polda Jambi akan memberikan vaksin secara gratis cukup membawa KTP,selanjutnya bagi yang melanjutkan vaksin kedua harus membawa surat keterangan  vaksi pertama untuk dapat ditunjukan ke petugas yang ada di lokasi dan siap memberikan pelayanan terbaik.

Untuk mendukung beban pemerintah dan tenaga kerja kesehatan penanganan covid 19 pihak Polda Jambi menargetkan pendistribusian ribuan vaksin dengan memberikan pelayanan gratis selama tiga hari kedepan.

" Saya himbau warga Jambi agar segera datang dan mendapatkan vaksin demi kesehatan dan berjalannya perekonomian secara normal," Imbuh suami Ny Evi Wibowo.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.