News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Bupati : Sebelum Membangun Harus Tau Gunanya

Bupati : Sebelum Membangun Harus Tau Gunanya


The Jambi Times - Sarolangun - Bupati Sarolangun H Cek Endra meminta kepada sejumlah pimpinan lembaga pendidikan tidak menghamburkan-hamburkan uang negara, sebab anggaran Pemerintah pada dasarnya sudah terbatas, oleh karena itu orang nomor satu di sepucuk adat serumpun pseko meminta agar pimpinan pendidikan lebih mementingkan peminat dan kualitasnya.

Seperti yang disampaikan oleh Bupati Sarolangun,Cek Endra kepada sejumlah wartawan mengatakan bahwa, setiap mendirikan pembangunan sarana pendidikan harus lihat terlebih dahulu peminatnya.

"Kita harus pikirkan terlebih dahulu, ada tidak peminat seketika dalam mendirikan lembaga pendidikan, Jangan asal dirikan saja, takutnya sewaktu sudah didirikan tapi tidak ada peminatnya, tentu ini akan menjadi persoalan di lain hari, "katanya. 

Selain dari itu, Menurutnya Ce mengungkapkan jangan sampai terbalik, ketika sarana prasarana sudah dibangun dengan megah dan anggaran bangunan tersebut terlalu berlebihan peminatnya minim.

"Hal ini harus kita teliti lagi, jangan sampai peminatnya sedikit, dan jangan sampai hal itu terjadi, Untuk apa bangunan megah kalau tidak ada manfaat bagi masyarakat, "tegasnya.

Kendati kemudian, jika nanti ada yang akan mendirikan lembaga pendidikan, baik itu lembaga pendidikan keagamaan dan umum, dirinya meminta agar lebih dahulukan dan pikirkan siapa yang mengisi ketimbang kemegahan sarana prasarana.

"Tidak perlu anggaran negara yang dihamburkan, jika kita ingin membangun sarana pendidikan keagamaan ayo kita semua bergerak, sebab jika menghamburkan anggaran negara tersebut, masih Banyak masyarakat miskin yang perlu diperhatikan, Begitu juga dengan pengasuh ponpes, “bebernya.(dar)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.