News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

DPK Korupsi Kabupaten Tolitoli Mengelar Rakerda

DPK Korupsi Kabupaten Tolitoli Mengelar Rakerda



The Jambi Times. TOLITOLI | Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPK Korpri Kabupaten Tolitoli Tahun 2021 mengambil tema, optimalisasi pelayanan Korpri dalam Pemerintahan yang Amanah,Responsif dan merakyat, diselenggarakan di Aula Hotel Alatas Tolitoli, sabtu 10 April 2021.  Bupati Tolitoli diwakili oleh Asisten Sekertaris Daerah Bidang Pemerintahan Anhar Dg Mallawa,SE,membuka secara resmi Rakerda DPK Korpri Kabupaten Tolitoli. 

Dalam Sambutan tertulisnya, Bupati Tolitoli mengatakan Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Tolitoli yang telah menggelar rapat kerja daerah ini, mengindikasikan bahwa pengurus Korpri Kabupaten Tolitoli saat ini, memiliki keseriusan yang tinggi untuk benar-benar menjadikan Korpri sebagai wadah yang dapat menampung dan menyalurkan aspirasi anggotanya, sebab belum cukup satu bulan usia kepengurusan ini, namun dengan cepat menyusun program dan kegiatan yang akan dilaksanakan selama masa baktinya hingga 2026 mendatang. Bupati Tolitoli mengatakan untuk mewujudkan pemerintahan yang transparan, akuntabel dan partisipasif tersebut organisasi Korpri perlu berperan aktif dalam mewujudkan reformasi birokrasi melaksanakan program sesuai dengan perencanaan dengan pelaporan secara berkala serta evaluasi yang menyeluruh sekaligus mendorong terciptanya lingkungan kerja yang kondusif.

Selain itu  organisasi Korpri perlu mendukung program kemitraan yaitu melaksanakan kerjasama dengan berbagai instansi  dalam rangka membantu program pemerintah pengabdian kepada masyarakat  dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan anggotanya.

Sementara itu Ketua DPK Korpri Kabupaten Tolitoli Arham A.Jacub,SH mengatakan prioritas pembangunan saat ini, bukan hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur  tapi telah difokuskan pada strategi pembangunan sumber daya manusia Indonesia yang juga ditandai dengan penguatan manajemen sumber daya manusia termasuk didalamnya ASN.

Kedepan kata Arham, dibutuhkan smart ASN yang mampu berkarya optimal dalam komunitas society atau super smart society 5.0 yang bercirikan profesional, berwawasan global, menguasai teknologi informasi, fasih berbahasa Asing, berjiwa hospitality, pola pikir yang entreprenerurship, memiliki jaringan yang luas serta harus memiliki rasa Nasionalisme dan integritas tinggi terhadap Negara. 

Ketua DPK Korpri ini yakin dan percaya bahwa pengurus Korpri Kabupaten Tolitoli saat ini adalah pengurus yang potensial, memiliki semangat tinggi, komitmen yang tangguh dan intelek. 

Dirinya optimis melalui program-program yang akan disusun oleh anggota yang kompeten dan berintegritas menjalankan tugasnya dalam rakerda ini, dapat membangun Korpri Kabupaten Tolitoli melalui kompetensi yang kuat. Acara Pembukaan Rakerda DPK Korpri ini turut dihadiri Sejumlah Pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, Forkopimda, pengurus dan Anggota Korpri Kabupaten Tolitoli. 

Reporter.    : Sarni Hasan
Fotografer. : Irpan  Badaruddin

(Tim Liputan Bagian Prokopim Setdakab Tolitoli)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.