News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Kapolres : Patroli Miras Ditingkatkan

Kapolres : Patroli Miras Ditingkatkan


The Jambi Times - Bangko - Kapolres Merangin AKBP Munggaran, juga membenarkan bahwa jajaran Polsek Bangko berhasil mengamankan tiga jeriken Tuak. Meski demikian, Kapolres juga menegaskan agar seluruh Kapolsek dibawah naungan Polres Merangin terus aktif. Terutama dalam memantau dan menindak peredaran Minuman Keras (Miras) termasuk Tuak diwilayah masing-masing.

    “Ya, kita tegaskan agar seluruh Kapolsek di Polres Merangin terus bergerak, untuk membongkar produksi atau penjualan Miras yang tidak sesuai dengan Perda Merangin,” kata Kapolres AKBP Munggaran kepada Thejambitimes.com kemarin (19/1).

    Tidak itu saja, guna menindak serta melakukan penertiban peredaran Miras, AKBP Munggaran mengatakan sudah memerintahkan Tim untuk melakukan patroli. Selain itu juga melakukan razia terbatas. Patroli ini termasuk dilakukan ke warung-warung yang dicurigai menjajakan Miras dan Tuak. Tidak itu saja, giat penindakan juga dilakukan pada lokasi-lokasi hiburan.

    “Miras sudah beredar luas di masyarakat, ini akan kita tindak segera. Tidak itu saja, saat ini juga musim anak-anak melakukan Ngelem. Ini sangat merusak pada generasi. Dan kita akan dan terus melakukan penindakan,” tegasnya.

    Selain tempat hiburan malam, Kapolres juga membocorkan jika razia terbatas yang dilakukan anggota juga membidik beberapa lokasi wisata. Termasuk Jam Gento serta lokasi-lokasi tongkrongan anak muda. “Sebab disini terindikasi menjadi tempat pengonsumsi Miras, Narkoba ataupun ngelem,” jelas AKBP Munggaran.

    Bagaimana tindak lanjut terhadap pemberantasan Tuak? Menanggapi hal ini Kapolres Merangin AKBP Munggaran menyebutkan Tuak jelas-jelas dilarang beredar. Ini, menurut Kapolres sudah menjadi atensi dari Pemerintah Kabupaten Merangin. Selanjutnya, direncanakan Polisi akan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap produksi dan peredaran Tuak dalam skala besar. Selain itu, Kapolres juga menyebutkan jika dirinya sudah mengantongi informasi jika produksi Tuak ada disalah satu Kecamatan di Merangin.

    “Sekecil apapun informasi, tetap kita tampung,” sebutnya.  Meski demikian, untuk saat ini Kapolres memerintahkan agar seluruh Kapolsek meninjau dan mendata betul peredaran dan produksi Tuak termasuk Miras lainnya. “Seluruh Kapolsek sudah diperintahkan untuk memantau, menyelidiki serta mendata. Sebab untuk keberhasilan penangkapan, perlu peran utama dari Kapolsek. Dan ini akan dilakukan dalam waktu dekat,” pungkasnya. (lik)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.