News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

BKPSDM Tanjab Barat Bahas Renja 2019 Bersama Forum Renja Kabupaten

BKPSDM Tanjab Barat Bahas Renja 2019 Bersama Forum Renja Kabupaten

 

THE JAMBI  TIMES - KUALA TUNGKAL - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) bersama perangkat daerah dan Forum Renja membahas Rencana Kerja (Renja) BKPSDM tahun 2019 di Aula Rapat BKPSDM.

Hal itu dilakukan dimana seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat diminta segera menyiapkan rancangan awal Rencana Rerja (renja) tahun 2019.


Kepala BKPSDM Tanjab Barat Drs. Encep Jarkasih mengutarakan masukan dan saran melalui forum pra pembahasan Renja BKPSDM sangat dibutuhkan dalam penyusunan tahapan-tahapan kegiatan guna penyesuaian kegiatan yang sinergi di tahun 2019 mendatang.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah tersusunnya perencanaan program kegiatan yang akan dilaksanakan dalam Rencana Kerja BKPSDM Tanjab Barat Tahun 2019," ungkap Encep Jarkasih.

Dia menerangkan, penyusunan program renja BKPSDM telah mengarah pada visi misi pembangunan Kabupaten Tanjab Barat yang termuat dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).

"Kemudian Penyusunan renja BKPSDM Tanjab Barat tersebut telah mengacu analisis gambaran dan hasil evaluasi tahun sebelumnya,” Ujar Encep Jarkasih.

Encep menegaskan, mengingat anggaran yang tersedia tidak sebanding dengan kebutuhan. Maka BKPSDM dituntut lebih kreatif dan inovatif dalam menjalankan fungsi organisasi perangkat daerah. Sasaran yang ingin dicapai sesuai dengan target renstra tahun 2016-2021.

Tampak hadir dalam rapat  diantaranya Sekretaris BPKAD Zulhendra, S.STP,, Irban III Inspektorat H. Said, SE, perwakilan Pol PP, Kabag Organisasi dan Bapppeda serta para Kabid dan Kasubbid BKPSDM. (**N)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.