News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Bulan Ramadhan:Jambi Gelar Pasar Murah

Bulan Ramadhan:Jambi Gelar Pasar Murah


The Jambi Times –Jambi – Di Jambi akan mengelar beberapa kegiatan dalam menghadapi bulan suci Ramadhan 1435H / 2014 M yang di selenggarankan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi bersama Tim Pengendalian Inflansi  Daerah(TPID) Provinsi Jambi melalui Ihsan W Prabawa Kepala unit komunikasi Dan kooedinasi kebijkana  Bank Indoensia perwakilan jambi memastikan kecukupan stok pangan seperti beras, daging, bumbu-bumbuan, gula pasir dan BBM juga LPG.

TPID Provinsi Jambi juga melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke dua pasar terbesar di kota Jambi untuk memastikan kestabilan harga bahan pangan pokok . Menggelar pasar murah dengan menyediakan ribuan paket sembako bersubsidi sepanjang bulan suci Ramadhan dengan jadwal sebagai berikut:

A.2-5 Juli 2014 di Rumah Tenun Provinsi Jambi. Bekerja sama dengan PKK Provinsi Jambi.

B. 11-15 Juli 2014 di depan RS DKT. Bekerja sama dengan BKOW.

C.15-18 Juli 2014 di RS Polisi. Bekerja sama dengan Dharma Wanita.

D.19-23 Juli 2014 di Rumah Dinas Kepala BI Jambi (depan Museum Siginjai). Bekerja sama dengan TPID Provinsi Jambi.

E.Di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi, namun belum ditentukan tanggalnya. Bekerja sama dengan BMPD Provinsi Jambi.

Bank Indoensia perwakilan jambi juga  menyediakan uang tunai sebanyak Rp2,4 triliun dalam berbagai pecahan untuk mengantisipasi kebutuhan uang selama Ramadhan yang diperkirakan sebesar Rp1,6 triliun.

Membuka layanan penukaran uang pecahan kecil dengan jadwal sebagai berikut:

1.Di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi, 30 Juni 2014 s.d 10 Juli 2014

2.Layanan mobil keliling di 10 lokasi, 14 Juli 2014 s.d 24 Juli 2014

3.Melalui 7 bank umum di kota Jambi, 14 Juli 2014 s.d 24 Juli 2014

Di tambahkan Ihsan,Kamis (03/06/2014),” Pihaknya  berharap agar angka inflasi dapat ditekan serendah mungkin melalui penyedian stok bahan makanan yang cukup,mengurangi tekanan inflasi pada pasar-pasar di kota Jambi dan membantu masyarakat kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan hidupnya melalui pasar sembako murah.Terdapat uang tunai yang memadai untuk digunakan sebagai alat pembayaran, khususnya menghadapi peningkatan transaksi ekonomi selama bulan Ramadhan,”ungkpanya kepada The Jami Times.(Tim-JT)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.