Dewan Muarojambi Belum Bicara Lantang Terkait Ucapan Yultasmi Kadis PU
The Jambi Times, MUAROJAMBI |Menyikapi ucapan Yultasmi Kepala Dinas PUPR Kabupaten Muarojambi kepada awak media kemarin terkait 35 Anggota DPRD Kabupaten Muarojambi yang diam dalam permasalahan Pembangunan Jembatan Desa Seponjen Tahun Anggaran 2022 yang mencapai 7,4 miliar rupiah ini.
Dewan belum berbicara lantang terkait 35 anggota DPR Muarojambi) yang disebut oleh Yultasmi.
Ucapan Yultasmi tersebut memancing reaksi salah satu anggota DPRD Kabupaten Muarojambi, yang namanya tidak ingin disebutkan. Kamis (18/8/2022)
" Itu baru Usman Halik bae yang bercakap, kami 35 anggota dewan belum bercakap semua " katanya ( nama dirahasiakan )
Dijelaskannya perihal 700 juta rupiah Rehabilitasi Jembatan Gantung Desa Seponjen tahun anggaran 2022. Yang mana ia pun tidak mengetahui adanya perubahan anggaran rehabilitasi yang menjadi pembangunan dengan menyerap anggaran hingga 7,4 miliar pada pembangunan Jembatan Gantung Desa Seponjen tersebut.
" Yang legal tu rehab dengan anggaran 700 juta, kalau 7,4 m tu ilegal," tambahnya.
Dirinya juga menyebutkan tidak tinggal diam terhadap apa yang dilakukan Yultasmi dengan ucapannya. Pada waktunya nanti dirinya dan kawan-kawan anggota DPRD Kabupaten Muarojambi akan bicara lantang terhadap kebenaran itu.
" Tunggu be, kami jugo punya data itu, kami akan bicara pada waktunya nanti " tutupnya. (Ferry)