News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

31 SK CPNS Kemenkum di serahkan langsung Romi Hariyanto

31 SK CPNS Kemenkum di serahkan langsung Romi Hariyanto


                                                                          

THE JAMBI TIMES - MUARA SABAK  - Bupati Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), H. Romi menghadiri sekaligus menyerahkan secara simbolis Surat Keputusan (SK) kepada 31 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Azazi Manusia (Kemenkum HAM), Kamis (22/2), di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas III Muarasabak.

Penyerahan SK CPNS oleh Bupati Tanjabtim itu, langsung didampingi Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkum HAM Provinsi Jambi, Bambang Palasara,SH dan Kepala Lapas Narkotika Kelas III Muarasabak, Syahroni Ali.


Dalam sambutan nya, Kakanwil Kemenkum HAM Provinsi Jambi, Bambang Palasara,SH mengatakan, 31 putra putri terbaik di Provinsi Jambi ini, sebelumnya melalui orientasi Dua minggu, untuk pembinaan mental dan lain-lain. "31 orang ini bukan langsung menjadi PNS, melainkan baru Calon PNS. Selama Satu tahun kedepan, 31 CPNS ini masih dalam tahap percobaan evaluasi kami, layak atau tidaknya diangkat menjadi PNS," kata.

dalam masa evaluasi lanjut Bambang,  para CPNS yang telah menerima SK tidak boleh melanggar aturan, siap menerima perintah dari atasan dan yang paling utama tidak terlibat dalam penggunaan ataupun mengkonsumsi narkoba. "Jangan sampai ada petugas Lapas yang memasukan narkoba tersbut. Jika semua aturan itu dilanggar, maka saudara akan menerima SK pemberrhentian dan tidak bisa menjadi PNS," paparnya.

Tak lupa Bambang Palasara mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Pemerintah Daerah Kabupaten Tanjabtim, yang telah menyempatkan diri untuk menghadiri acara penyerahan SK CPNS ini. "

Dalam kesempatan tersebut,  Bupati Tanjabtim, H. Romi Hariyanto,SE, mengucapkan terima kasih kepada Preiden RI Joko Widodo melalui Kemenkum HAM yang telah memberikan kesempatan kepada putra putri daerah Tanjabtim, untuk bekarya. "Memang harus kita sadari, bahwa hanya Kemenhum dan HAM yang melaksanakan penerimaan CPNS. Saya kurang lebih Dua tahun mengusulkan farmasi penerimaan CPNS, namun sampai sekaran belum terlaksana. Bahkan dulu sebelumnya saya dilantik, saya sudah mengusulkan ke Kementerian, tapi belum juga disetujui. Maka dari itu, saya sangat berterima kasih sekali kepada Bapak Presiden kita. Semoga beliau bisa terus diberikan kesehatan," pungkasnya.(sin)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.