News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Warga Parit Pudin Dambakan Jembatan

Warga Parit Pudin Dambakan Jembatan

THE JAMBI TIMES KUALA TUNGKAL - Jembatan kayu yang teletak di Rt.04 desa Parit Pudin Kecamatan Pengabuan Kabupaten Tanjab Barat yang berbentuk jembatan semi permanen tersebut kini menjadi keluhan warga setempat.

Pasalnya kondisi jembatan yang ada banyak yang lapuk dimakan usia,apalagi jembatan tersebut sekarang ini menjadi jembatan akses utama warga sekitar.

Meskipun jembatan tersebut banyak yang rusak dan lapuk warga tidak sedikit memamfaatkan jembatan untuk mempersingkat waktu jalan mereka,walapun membahayakan jika saat melintas diatasnya.

 Bahkan dilihat dari kondisi jembatan yang ada banyak bongkahan papan yang mengalasi tidak berbentuk lagi alias tumpak tindih.

Yang sangat menyedihkan jika ada sekolah melintas diatas jembatan ini harus ekstra hati-hati lantaran papan banyak yang lapuk dan rusak.

Udin (45) salah satu warga sekitar menuturkan dengan kondisi jembatan seperti itu warga sekitar untuk menghindari banyaknya rusak yang ada,maka cara swadaya inilsh warga memperbaiki jembatan yang rusak bisa dilalui.

"Ya namanya swadaya pasti akan rusak kembali nantinya."ujarnya.
Diakuinya,hal tersebut tidak bisa dibayangkan jika jembatan bisa digunakan,justru jalan yang dekat menjadi jauh.

"Diperkirakan hampir kurang lebih 3 tahun belum ada perbaikan."cetusnya
Ditambahkannya,sebagai perwakilan warga pihaknya berharap kepada pemerintah dapat membantu perbaikan jembatan yang sangat dibutuhkan warga ini.

"Yang kita takutkan kepada anak-anak terutama anak sekolah yang setiap hari melintas,karna jembatan ini merupakan akses bagi mereka menimba ilmu."ucapnya.

Hal serupa juga dikatakan Bedul (40),ditengah pesatnya pembangunan yang ada diKabupaten Tanjab Barat yang sedang berkembang,pihaknya juga berharap jembatan di desa ini dapat diperioritaskan oleh pemerintah terutama jembatan di desa parit pudin ini.

"Harapan kami daerah ini dapat dibantu jembatan baik itu dari Pemda mapun pemerintah desa."paparnya (A/Rby)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.