News Breaking
Live
wb_hadi

Breaking News

Tundukkan Hertha, Bayern Unggul 11 Poin di Bundesliga

Tundukkan Hertha, Bayern Unggul 11 Poin di Bundesliga

 
(Bayern Munich unggul 11 poin setelah 14 pertandingan di Bundesliga. (REUTERS/Fabian Bimmer)
Jakarta - Dua gol dari masing-masing Thomas Mueller dan Kingsley Coman ke gawang Hertha Berlin di Allianz Arena, Sabtu (28/11), membuat Bayern Munich semakin kukuh di puncak klasemen Bundesliga dengan meninggalkan Borussia Dortmund dengan selisih 11 poin.


Sukses mengalahkan Hertha menjadi kemenangan kedelapan Bayern di Stadion Allianz Arena pada ajang Bundesliga musim ini, semakin mengukuhkan keangkeran stadion kebanggaan Die Roten tersebut.

Bayern yang baru saja tampil di Liga Champions ketika menekuk Olympiakos, pertengahan pekan ini, melakukan sejumlah rotasi dalam skuat mereka, seperti Mehdi Benatia dan Javi Martinez yang kembali menghiasi susunan starter.

Keputusan Pep Guardiola menurunkan kedua pemain itu berbuah manis lantaran Benatia dan Martinez merupakan otak di balik gol Thomas Mueller dan Kingsley Coman.

Pada menit ke-34, sundulan Benatia dari tendangan penjuru berhasil disambar Mueller untuk menceploskan bola ke gawang Hertha yang dikawal Rune Jarstein.

Tujuh menit kemudian, giliran Martinez yang membuka ruang bagi Coman, yang berhasil menggandakan keunggulan Bayern lewat penyelesaian akhir yang tenang.

Keunggulan 11 poin Bayern dapat dipangkas Dortmund jika skuat besutan Thomas Tuschel itu mampu menaklukkan VfB Stuttgart, Minggu (29/11). Namun, posisi Bayern yang belum terkalahkan musim ini masih jauh dari kejaran klub-klub Bundesliga lainnya.

Hasil Bundesliga, Sabtu (28/11):

Bayern Munich 2-0 Hertha Berlin
Hannover 96 4-0 Ingolstadt
Hoffenheim 3-3 Borussia Moenchengladbach
Werder Bremen 1-3 Hamburger SV
Mainz 05 2-1 Eintracht Frankfurt (har/cnnindoensia)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.